Friday 27 March 2015

Cara Meningkatkan Kinerja Iphone 4 Yang Lemot

Buat kita yang masih tetap menggunakan Iphone 4 yang mungkin sudah terlanjut upgrade OS ke IOS 7 dan membuat kinerjanya kurang maksimal seperti dulu pas pertama kali dibeli, berikut saya akan memberikan cara meningkatkan kinerja iphone 4 yang lemot.
Penting untuk di ketahui bahwa mengupgrade IOS pada perangkat iphone lama dengan OS IOS terbaru sebenarnya sangat tidak baik untuk kinerja iphone type lama seperti yang kita miliki, dari segi interface memang OK, penampilannya yang begitu menarik, tapi secara tidak sadar
hal itulah yang membuat iDecive kita tidak bisa bekerja maksimal lagi seperti dulu, karena versi IOS terbaru sebenarnya di rancang untuk iDevice yang baru pula.

Berikut Cara Meningkatkan Kinerja Iphone  4 Yang Lemot
  1.  Masuk ke menu Setting
  2. Pilih "General"
  3. Masuk ke "Accessibility"
  4. Masuk ke "Increase Contrast" dan buat jadi aktif (ON) pada "Reduce Tranparancy, Darken Colors, Reduce White Point", langkah ini akan menyingkirkan efek blur pada iphone ios terbaru
  5. Kembali ke "Accessibility", kemudian masuk ke "Reduce Motion" dan buat jadi aktif (ON), ini akan mengurangi gerakan antarmuka pengguna, termasuk efek paralaks icon.


Semoga langkah langkah di atas dapat membantu kinerja dari iphone teman teman :)

2 comments:

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com